Skip to main content

BAGAIMANA CARANYA IKUT UJIAN PAKET C KAYAK BU SUSI ITU?


Di pertengahan Juli 2018, tersiar kabar kalau Menteri Perikanan dan Kelautan Susi Pudjiastuti baru aja lulus ujian Paket C. Hal itu artinya kini bu Susi yang sebelumnya cuma mengantongi ijazah SMP udah resmi berijazah SMA.

Tapi ngomong-ngomong, apa sih maksudnya Paket C itu? Kok kayak paket-paket hemat di restoran siap saji, ya?

Secara definisi, ada istilah jalur pendidikan yang namanya “Kelompok Belajar” atau Kejar. Jalur pendidikan ini merupakan jalur non-formal yang difasilitasi pemerintah buat siswa yang belajarnya gak melalui sekolah. Atau bisa juga buat mereka yang menggunakan kurikulum non-pemerintah.

Kejar itu sendiri punya tiga jenis, pertama adalah Paket A (SD), Paket B (SMP), dan Paket C (SMA). Setiap peserta Kejar bakal berpartisipasi dalam Ujian Kesetaraan yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Jadi, dengan mengantongi ijazah Paket C yang setara SMA, kamu bisa menggunakannya buat melamar kerja sebagai PNS, pegawai swasta, hingga aparat keamanan. Dan bahkan, ijazah ini juga buat meneruskan pendidikan ke jenjang sarjana.

Tapi ngomong-ngomong nih, gimana sih caranya ikut ujian Paket C kayak bu Susi itu? Buat yang belum tahu caranya, mari simak ulasannya di bawah ini.

1. Ketahui di mana PKBM penyelenggara ujian Paket C
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mencari lembaga Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang menyelenggarakan program Paket C. PKBM ini masih berada di bawah Kementerian Pendidikan Nasional.

PKBM ini merupakan lembaga yang didirikan oleh pihak swasta, kamu pun bisa mendirikan lembaga ini lho. Lembaga ini ada di tingkat desa maupun kecamatan.

Kalau kamu pengin mencari informasi soal penyelenggara kegiatan ini, ketik aja di kolom pencarian Google. Pasti bakal ketemu kok institusi-institusinya.

2. Persiapkan dokumen-dokumen di bawah ini
Udah tahu di mana PKBM yang pengin kamu tuju buat ujian Paket C? Kalau udah, maka pastikan kamu menyiapkan dokumen-dokumen ini:

– Ijazah SMP sebanyak lima lembar dan dilegalisir

– Foto pribadi ukuran 3×4 (10 buah), latar belakang foto berwarna merah, dan foto mengenakan kemeja putih. Jangan lupa tulis nama lengkapmu di belakang foto

– Formulir pendaftaran (diunduh di situs PKBM atau di tempat penyelenggara Kejar Paket C)

3. Kirim semua berkas ke penyelenggara
Setelah semua berkasnya lengkap, kamu bisa langsung mengirimkannya ke penyelenggara program ujian Paket C tersebut. Bisa lewat email dengan melakukan scan terhadap dokumen-dokumen itu terlebih dulu, bisa lewat pos, atau diserahkan langsung ke alamat pendaftaran.

Jika kamu gak sempat buat mengantarkannya, masih bisa diwakilkan kok.

4. Periode pendaftaran

Tenang aja, buat bisa ikut ujian Paket C tahun 2019, periode pendaftarannya masih terbuka hingga Desember 2018. Ujiannya sendiri bakal berlangsung satu kali dalam satu tahun.

Tapi ada juga penyelenggara yang menggelar ujian selama dua kali dalam satu tahun. Oleh karena itu, kamu mesti cari tahu tentang detail gelombang ujian ini ke pihak penyelenggara.

5. Fasilitas pendidikan
Gak cuma memfasilitasimu dengan ujian, penyelenggara ujian Paket C juga bakal memberikan program pendidikan setara SMA lho. Dan program ini bisa buat IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) dan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial).

Waktu belajarnya pun tergolong fleksibel. Umumnya tiga kali dalam sepekan, waktunya dari pagi hingga siang atau sore hingga malam.

Demikian seluk-beluk ujian Paket C yang harus kamu ketahui. Gak ribet deh pokoknya buat ikut ujian ini.

SUMBER:
https://www.moneysmart.id/author/akbar/


Untuk pendaftaran sekolah Paket C (SMA IPA/IPS)
Hubungi SMS/WA 083813960556 atau 0838-355-455-59 (Ir, Rhino Pranapati)
menerima pendaftaran siswa Homeschooling dan kejar paket seluruh Indonesia

Tags: #ijazahresminegara #ujianpaketc #sekolahpaketC
#kejarpaketA
#kejarpaketB
#kejarpaketC


Comments

Popular posts from this blog

Kumpulan Doa Islam shalawat yang sering dibaca

Beberapa shalawat yang sering dibaca ========================= SHALAWAT NABI MUHAMMAD ALLAHUMMA SHALLI ALA SAYYIDINA MUHAMMAD WA ALIHI WA SHAHBIHI WASALLIM" Artinya : "Ya Allah limpahkanlah sholawat untuk Sayyidina Muhammad dan keluarganya dan sahabatnya dan limpahkan baginya salam" SHALAWAT NABI SULAIMAN --------------------------------- ALLAHUMMA IN DAKHOLA FI SHUROTI SULAIMANA MINAL MASYRIQI WAL MAGHRIBI LIDZATIHI WA QUWWATIHI WA JABRO-ILA WA’AZRO-ILA WA MULKI SULAIMANA MINAL MASYRIQI WAL MAGHRIBI JINNAN WA INSAN WA RIHAN WA GHOMAMAN WA SALLAMA TASLIMAN JALLA JALALUHU YA IBLISASY SYAITHONA FI ZHULUMATI WAN NUR,ROBBANA TAQOBBAL SULAIMANABNI DAWUDA ALAIHIMAS SALAM BIROHMATIKA YA ARHAMAR ROHIMIN Artinya : ya allah ya tuhanku, apabila gambar nabi sulaiman masuk dari timur sampai barat dengan zatnya, dan kekuatannya, dan jibril dan mikail, dan israfil dan kerajaan nabi sulaiman yang meliputi dari timur sampai ke barat dari jin dan manusia dan angin dan awan dan ke...

Manfaat Bunga Mawar untuk Kesehatan

  Bunga mawar (Rosa spp.) dikenal sebagai simbol cinta dan keindahan, namun lebih dari sekadar tanaman hias, mawar juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Dari kelopak hingga minyak esensial yang dihasilkan, bunga mawar mengandung berbagai senyawa aktif yang memiliki efek positif pada tubuh. Berikut adalah beberapa manfaat bunga mawar bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui: ### 1. **Menghidrasi Kulit dan Menjaga Kesehatan Kulit** Ekstrak mawar, terutama air mawar, terkenal karena manfaatnya dalam merawat kulit. Air mawar mengandung antioksidan dan vitamin yang dapat membantu menjaga keseimbangan pH kulit, melembapkan, serta meredakan iritasi kulit. Karena sifat anti-inflamasinya, air mawar sering digunakan untuk menenangkan kulit yang meradang akibat jerawat, ruam, atau iritasi lainnya. Penggunaan air mawar sebagai toner atau semprotan wajah dapat memberikan kesegaran sekaligus membantu mengurangi kemerahan. ### 2. **Sumber Antioksidan** Bunga mawar kaya akan antioksidan, ter...

Apa itu Pi Network ?

  Network (PI) adalah koin terkomputerisasi terbaru untuk memerintahkan pemberitahuan dari area lokal uang digital, bahkan sebelum sepenuhnya dikirim. Beberapa klien melihatnya sebagai pendekatan untuk terlibat dalam uang kriptografi mulai dari tahap paling awal dan mendapat manfaat di kemudian hari, sama halnya dengan para pengguna awal Bitcoin yang telah menumpuk peningkatan besar dari menambang dan memegang koin. Meskipun demikian, orang lain telah membandingkan Pi dengan trik staggered showcasing (MLM) yang tidak bernilai. Namun, apa itu Jaringan Pi dan bagaimana fungsinya? Pernahkah Anda mengetahui tentang mata uang digital Pi dan akankah Anda mengatakan bahwa Anda berharap untuk menemukan lebih banyak tentangnya sebagai usaha yang diharapkan? Artikel ini memberikan garis besar tentang apa yang ingin dicapai Jaringan Pi dan bagaimana ekspektasi nilai mata uang digital Pi sekarang mulai membuahkan hasil. Apa itu Jaringan Pi? Pi Network adalah proyek tunai terkomputerisasi yang ...